"Petuah"

Nasehat buat diri sendiri.

Let yourself know about what is focus. Yang namanya fokus itu ya cuma pada satu hal yang paling utama, paling diprioritaskan. Bisa kali fokus pada lebih dari satu hal, tapi ya ngurangi derajat konsentrasi kita. Fokus iya, tapi gak banget. Gak sempurna fokus.

Alangkah baiknya kalo kamu fokus pada satu hal, yang setelah kamu pikirkan matang-matang hal tersebut akan mendatangkan banyak kebaikan dalam dirimu. Mengurangi mudharat dalam hati dan pikiranmu. Yang paling utama, paling prioritas.

Fokus Destia. Fokus pada satu hal. Jangan sampe konsentrasimu kepecah belah. Malah dadine gak apik, gak sempurna. Sakit hati gegara gak fokus? Bisa. Bisa banget.  Masalah hidup udah banyak. Gak usah diperburuk dengan ke-gak-fokus-an-mu.

Hey, bukannya mengeluh dengan segala problematika kehidupan. It’s normal, perfectly normal. Yang gak normal itu ketika kamu gak punya masalah satu pun. Ini cuma salah satu trik hadapi masalah. Terserah aja mau dipake apa kagak.

Allah hadirkan masalah dalam hidup kita itu sebagai alarm, supaya kita selalu ingat sama Pencipta kita. Allah hadirkan problem rumit ke dalam pikiran dan hati kita, supaya Dia bisa semakin memahami kekuatan iman hamba-Nya. Dan keduanyalah yang membuat kita semakin dekat dengan-Nya. Lama-lama, distanceless. Bukan gak mungkin lho, cause impossible is nothing.


Allah, I miss you. Massive thank you for everything, and all those beautiful problem in my life.

Komentar

Postingan Populer